Sepertinya Hollywood mencoba untuk mendapatkan keuntungan dari adanya gelombang Hallyu. ABC telah mengumumkan bahwa mereka berencana untuk membuat kembali drama Korea "You Who Came From The Stars" yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun dan Jun Ji Hyun.
Dan dramanya akan diadaptsai untuk TV Amerika oleh tim penulis yang menciptakan, diantara drama hit lainnya, "Vampire Diaries."
Menurut reporter Hollywood, Moon Bo Mi, kepala dari HB Entertainment, ABC mengirimkan permintaan untuk episode awalnya.
"Kami telah menyiapkan segalanya untuk pembuatan ulang versi Amerika sejak bulan Februari dan kami berterima kasih bisa mendapatkan kesempatan ini," uajr Moon Bo Mi dalam press release.
Kontrak untuk dramanya sedang dalam negosiasi dengan Sony Picture Television.
Drama versi Koreanya menceritakan tentang seorang dari luar angkasa yang jatuh cinta dengan bintang Hallyu. ABC menggambarkan versi Amerikanya sebagai, "cerita cinta supernatural yang epik tentang bintang terkenal didunia, lark dan tetangganya yang anti sosial, James, yang kebetulan berasal dari planet lain."
Seperti karakter Kim Soo Hyun, Do Min Joon, James menghindari berhubungan dengan manusia biasa. Selama waktunya di bumi ia menjadi terpengaruh dengan sifat manusia dan keinginannya untuk turut campur justru berakibat membahayakan untuknya. Namun ia menggunakan kekuatan supernya untuk menyelamatkan Lark saat ia dalam bahaya dan terlibat dalam kehidupannya. Ia jatuh cinta padanya, yang mana menciptakan sebuah konflik dengan kesempatan yang dimilikinya untuk kembali ke planetnya sendiri.
Elizabeth Craft dan Sarah Fein yang mengerjakan "The Vampire Diaries" dan serial Joss Whedon "The Dollhouse" akan mengadaptasi serialnya. Moon dan Park Ji Eun, pencipta asli versi Koreanya akan akan menjadi produser eksekutif.