EXO sedang dalam pemberitaan akhir-akhir ini, tapi bukan hanya karena musik mereka.
Duabelas anggota pria Korea-China dalam grup ini mungkin baru saja memulai debutnya tahun lalu, tapi mereka sudah memiliki fanbase yang besar.
Tapi bukanlah itu yang menjadi beritanya, tapi bagaimana gambaran perilaku ekstrem yang dilakukan oleh beberapa fans.
EXO telah menemukan diri mereka tengah dalam sebuah peperangan, sehingga mereka akhirnya berbicara. Para personil EXO mendapati kehidupan pribadi mereka diserang dan bahkan keselamatan fisik mereka dipertaruhkan karena keinginan keras beberapa fans untuk lebih dekat dengan idola mereka.
Dalam sebuah wawancara pada tanggal 13 Agustus EXO menceritakan rasa frustrasi mereka atas situasi ini dan memohon pada para fans.
"Kepribadian kami bahkan telah berubah karena penderitaan kami secara mental," jelas D.O dengan kecewa, sebuah perasaan yang dibaginya dengan teman kelompoknya.
Para fans yang terlalu bersemangat ini dikenal sebagai 'sasaeng fans' dalam bahasa Korea (artinya 'penggemar kehidupan pribadi' - yang pada dasarnya adalah penguntit), telah dikenal karena menghancurkan properti, menyewa sopir khusus untuk membantu mereka selalu berada di sekitar para anggota EXO, menyelinap ke kamar mandi atau lokasi pribadi lainnya , dan menyebabkan suasana kacau di mana pun mereka berada.
Karena perilaku yang sangat berbahaya yang ditunjukkan oleh fans, EXO telah mengubah atau menunda rencana perjalanan mereka dan kegiatan promosi, meningkatkan keamanan disekitar mereka, dan secara umum, ketakutan akan keselamatan dan kesejahteraan mereka sendiri.
Tanpa ada akhir yang nyata untuk kegilaan, Suho menyampaikan kepada para fans.
"Kami sangat menghargai dukungan kalian pada konser dan acara resmi. Meskipun kami berterima kasih atas dukungan kalian yang tidak pernah berakhir, kami juga memiliki kehidupan pribadi kami sendiri," terangnya.
"Jika kalian semua benar-benar mencintai kita, kami berharap bahwa kalian akan memahami dan menahan diri dari menyerang kehidupan pribadi kami."