Musisi Lee Juck akan menuju L.A dan New York dimusim gugur untuk memulai tur konser yang diberi tajuk "2014 Lee Juck U.S Tour Concert," menurut pada publikasi Korea, OSEN.
"Aku bersemangat untuk bertemu dengan para fanku diluar negeri. Kami menyiapkan band lengkap dan berkolaborasi untuk mendapatkan lighting, suara, dan pakaian yang sempurna hanya untuk konser ini," ujar Lee Juck.
Lee akan tampil di Nokie Theater di L.A pada tanggal 25 September dan di Best buy Theater berlokasi di Times Square New York pada tanggal 28 September.
Lee Juck telah menjadi nama yang mewakili industri musik Korea, tampil di berbagai tempat, besar dan kecil. Penyanyi berusia 40 tahun ini telah aktif dibawah label Music Farm sejak debut ditahun 1995.
Penyanyi dari lagu "I Didn't Know At The Time" ini debut sebagai personil dari badn Panic dengan temannya dan juga penyanyi Kim Jin Pyo. Ia debut solo secara resmi pada tahun 1999 dengan albumnya "Dead End."
Lee mulai mendapatkan perhatian dengan album ketiganya, "Songs Made of Wood" yang memenangkan "Album of the Year," "Song of the Year," "Best Pop Album" dan "Best Pop Song" dalam 'Korean Music Awards in 2008', menurut media The Korea Times.
Lee Juck juga telah menjadi DJ untuk acara radio utama di Korea Selatan, termasuk FM's "At Starry Night" dan SBS FM's "Ten-Ten Club."
Sensai pop Korea ini mengadakan konser di Korea dibulan April dan dihadiri total 10,000 fannya. Lee Juck dikenal dengan penampilan sempurnanya dipanggung selain juga kemampuannya untuk menarik reaksi meledak-ledak dari fan selama konser berlangsung.
Penyanyi yang membuat lagu "Love" menjadi hit ini akan melakukan hal yang sama untuk para fan yang akan hadir dalam konsernya pada bulan September ini di Amerika.
"Aku rasa aku akan menjadi lebih gugup daripada orang yang hadir dalam konser. Untuk mereka yang menikmati musikku, kau akan bisa mengalami sesuatu yang berharga nanti," ujar Lee Juck.