Penyanyi dan juga aktor Kim Hyun Joong telah dihadapkan dengan masalah pada minggu terakhir ini dan kini ia punya alasan lain untuk berada dalam berita utama. "TV Report" Korea belum lama ini mengumumkan bahwa ia menerima pemberitahuan untuk mendaftar wajib militer pada tanggal 10 Oktober, namun ia ingin menunda tangga tersebut.
Menurut agensinya, KeyEast Entertainment, "Kami sedang mencoba untuk menerima konfirmasi tentang berita penundaan pelayanan militer Kim Hyun Joong. Belum ada yang dipastikan untuk saat ini."
Kim Hyun Joong diberitakan menunda wajib militernya karena kegiatan tur dunia namun ia segera harus melapor pada polisi untuk memberikan pernyataan tentang kasus penyerangan yang dituduhkan padanya.
Diperkirakan ia akan segera mengunjungi stasiun polisi Songpa untuk menghadapi tuduhan penyiksaan yang dilaporkan oleh mantan kekasihnya. Wanita yang dikenal sebagai "A" mengatakan mereka telah berkencan selama dua tahun dan ia telah menyiksanya selama dua kali, keduanya membuat dirinya membutuhkan perawatan medis. Agensinya mengatakan bahwa tuduhannya berlebihan dan bahwa pasangan ini belum lama berkencan.
Namun, pesan teks yang kemudian diungkapkan, menyangkal pernyataan agensinya, menunjukkan bahwa keduanya telah berkencan selama dua tahun dan bahwa hubungan mereka serius.
Foto-foto diungkapkan pada media Dispatch menunjukkan wanita tersebut mengalami memar disendi bahu kirinya selain juga memar lainnya, di dada, lengan, pinggul dan wajah. Namun begitu, walaupun dengan adanya pernyataan dari wanita tersebut juga pesan teks yang samar, tidak ada bukti bahwa Kim Hyun Joong bertanggung jawab untuk memar atau retaknya tulang rusuk yang kemudian dilaporkan oleh wanita tersebut.
"A" telah memberikan cerita dari sisinya, dan polisi kini akan memanggil Kim Hyun Joong untuk pemeriksaan. Diperkirakan pernyataannya akan dilakukan pada awal bulan September.
Menurut agensinya, Kim Hyun Joong akan bekerja sama penuh dengan polisi. Hingga saatnya, mereka berharap tidak seorangpun terburu-buru untuk menghakimi Kim Hyun Joong.
Komentar para pengguna internet atas niatnya untuk menunda wajib militer, terbagi dalam beberapa kelompok, diantaranya apakah dengan memenuhi wajib militernya bisa saja adalah sebuah kesempatan untuk beristirahat dari skandal yang bisa menghancurkan karirnya.
Salah satu komentar mengatakan bahwa selebriti Korea sering memutuskan untuk masuk wajib militer setelah melakukan sebuah kesalahan, mengindikasikan wajib militer adalah pembangunan citra yang positif untuk karir yang telah hancur oleh skandal.