Inggris | Bookmark KpopStarz
Indonesia
HOT New Arrivals- NYC Trendy-Ronda Slip on Sneakers: Easy Comfort with Free Gift! Slip-on Socks & Free Shipping
Home > Berita > Bintang / Kdrama/Movie

Ketika Memainkan Seorang Psikiater, Gong Hyo Jin Justru Mengunjungi Salah Satunya

Dalam drama barunya, “It’s Okay It’s Love” Gong Hyo Jin memainkan peran psikiater yang tenang dan terkendali, Ji Hae Soo

Jul 23, 2014 10:59 AM WIB
TAGㆍgong hyo jinIt's Okay It's Love
Gong Hyo Jin, It's Okay It's Love
(Photo : Soop management)

Dalam drama barunya, "It's Okay It's Love" Gong Hyo Jin memainkan peran psikiater yang tenang dan terkendali, Ji Hae Soo. Dan bukan hal aneh untuk seorang bintang untuk mencari tahu tentang profesi karakternya sebelum mengambil peran.

Namun, karena kecalakaan traumatis yang dialaminya selama rekaman dama "It's Okay It's Love" sang aktris justru mendapatkan pengalaman seperti apa rasanya menjadi pasien dalam sebuah terapi.

Like Us on Facebook

Dalam sebuah jumpa press untuk drama "It's Okay It's Love" sang aktris mengakui bahwa ia bukan hanya menerima perawatan medis untuk luka fisik yang dialaminya, yang termasuk operasi pada tulang lengannya yang retak dan lutut yang terluka. Ia juga menemui seorang psikiater karena ia memiliki masalah psikologis setelah kecelakaan.

"Aku mulai susah tidur setelah kecelakaan," ujarnya. "Aku akan bangun hampir dalam setiap 10 menit dan aku mulai takut menyetir dan mengendarai mobil. Aku tidak pernah mengira kecelakaan seperti itu akan terjadi padaku."

Walaupun ia tidak bisa tidur ia harus kembali ke lokasi rekaman dan kembali merekam. Mendapatkan tidur yang cukup adalah penting karena jadwal rekaman tidak bisa ditebak dan belum-belum sudah memotong jam tidur para pemerannya. Perasaannya setelah kecelakaan memberikan pandangan baru untuk orang-orang yang menderita setelah mengalami kecelakaan atau peristiwa traumatis lainnya.

"Aku mulai berfikir banyak orang yang pastinya telah melewati waktu yang sulit karena kecelakaan mobil dan harus berkonsultasi dengan psikiater," ia mengatakan. "Semuanya menjadi lebih baik setelah aku meminum obat. Aku tidak punya kesulitan tidur sekarang."

Ia menggambarkan pengalamannya sebagai sesuatu yang positif dan berfikir bahwa meminum obat untuk kesehatan mental seharusnya tidak dipandang sebelah mata dan atau dipandang berbeda dari meminum obat untuk masalah fisik.

"Mengunjungi seorang psikiater tidak berbeda dengan mengunjungi seorang dokter karena flu," ujarnya. "Kondisi fisik dan mentalku menjadi lebih baik karena mereka."

Drama barunya menampilkan beberapa karakter dengan masalah kesehatan mental seperti Obsessive Compulsive Disorder (OCD) dan sindrom Tourette. Penulis naskah drama Noh Hee Kyung melihat drama ini sebagai sebuah jalan untuk merubah persepsi pembaca akan masalah kesehatan mental.

"Sekitar 80% dari warga negara kita memiliki gejala sakit mental, dan sekitar 20% diantaranya harus mendapatkan perawatan obat," ujar Noh. "Aku melihat bahwa orang-orang sepertinya menyamakan penderita mental dengan kriminal."

"It's Okay It's Love" mungkin bisa merubah anggapan tersebut.



Tagㆍgong hyo jinIt's Okay It's Love

Komentar Anda

Terpopuler

Berita

Slide show Foto

Get The Latest KDrama Stories Now
Black Friday Count Down   Winter Clearance- HALF!!! PRICE  Free Shipping from $55 in US
About KpopStarz | Hubungi Kami | Ketentuan Penggunaan | Kebijakan Privasi
Copyright 2024 KpopStarz.com. All Rights Reserved. id.KpopStarz.com