Sejak para personil dari A Pink menunda jumpa fan mereka pada tanggal 19 April, karena tragedi bencana tenggelamnya kapal feri yang mengejutkan Korea dan untuk menghormati para keluarga yang kehilangan anak-anaknya, mereka telah menyiapkan diri untuk kembali menjadwal ulang kegiatannya. Para personil dari A Pink memiliki jadwal tangga baru dan semoga saja akan berjalan dengan mulus.
Cube Entertainment mengumumkan bahwa pada tanggal 26 Mei 2014 yang pada awalnya adalah jadwal untuk jumpa fan grup idol ini dijadwal ulang berpindah ke tanggal 24 Juni 2014.
A Pink menunda jumpa fan mereka karena tragedi kapal feri Sewol. Hampir semua penayangan dan acara dalam industri entertainment ditunda sementara para artis K-Pop dan tokoh hiburan lainnya memberikan rasa hormat mereka untuk para korban. Hampir semua artis menunda semua kegiatan mereka yang telah direncanakan sebelumnya, seperti promosi, konser dan bahkan penampilan bintang tamu.
Dengan semuanya perlahan normal kembali, dan banyak rencana kembali dalam jadwalnya untuk para artis, fan juga bersemangat untuk tidak kehilangan kesmepatan mereka melihat A Pink langsung.
Jumpa fan A Pink akan dilakukan diruangan konser yang besar di Kwangwoon University yang berlokasi di Seoul pada tanggal 24 Juni 2014. Acaranya akan dimulai pada pukul 5 sore. Fan memiliki kesempatan untuk berinteraksi dengan personil favorit mereka dalam grup A Pink. Menurut penyelenggaranya, akan nada 2,000 tiket disediakan untuk fan.
Selain itu, berita lainnya berkenaan dengan Jung Eunji dari A Pink yang akan kembali dalam layar drama setelah dirinya mendapatkan peran dalam drama 'Trot Lovers'.