Informasi mengenai tuntutan yang dilayangkan Kris kepada SM Entertainment sangat terbatas mengakibatkan banyak rumor beserta spekulasi yang tersebar di dunia maya.
Dipastikan publik tetap tidak akan mendapatkan banyak informasi untuk kedepannya karena badan hukum yang mewakili Kris dalam tuntutan ini telah bersumpah untuk tetap menjaga agar permasalah ini tetap dalam keadaan penuh privasi.
"Kami tidak akan melakukan wawancara apapun lagi dengan media atau merilis informasi mengenai tuntutan ini. Kami akan menyelesaikan kasus ini tanpa kericuhan." ujar seorang perwakilan dari badan hukum Hankyul.
Pada tanggal 15 Mei, perwakilan dari badan hukum Hankyul mengatakan pada eNews, "Kami telah mengirimkan tuntutan Kris kepada pengadilan pusat atas kontrak eksklusif Kris dan SM Entertainment."
Walau saat ini keadaan masih dalam tahap yang cukup tenang, banyak rumor dan spekulasi yang mengatakan kalau akun media sosial anggota EXO dikontrol oleh SM Entertainment. Banyak penggemar yang mengatakan bahwa pesan berisi kekecewaan atas tindakan yang dilakukan Kris seperti bukan ditulis oleh para anggota EXO sendiri.
Penggemar menganggap ada yang aneh ketika para anggota EXO bisa bebas menyuarakan pendapat mereka di media sosial ketika SM Entertainment memiliki sejarah dimana mereka sering mensensor dan mengkontrol pendapat para artis mereka di media sosial.
Bagaimanakah pendapatmu mengenai kasus ini? Tuliskan di kotak komentar di bawah ini.