Untuk pertama kalinya dalam dua belas tahun terakhir, semua kelima personil awal dari generasi pertama grup idol K-Pop, g.o.d berkumpul untuk kembali dan merayakan lima belas tahun peringatan debut mereka.
Setelah bulan-bulan penuh rumor dan pembicaraan, grup legendaris ini merilis "The Lone Duckling" pada tanggal 8 Mei. Lagu ini mengkombinasikan elemen dari R&B dan rap dalam balada bertempo lambat dengan harmoni yang mempertunjukkan versi yang lebih modern dari musik mereka yang terkenal.
Single terbaru mereka ditulis oleh duo produser Duble Sidekick dan semuanya hasilnya akan didonasikan untuk para korban dari peristiwa kapal feri Sewol bulan yang lalu.
Kim Tae Woo, Son Ho Young, Danny Ahn, Park Jun Hyung, dan Yoon Kye Sang bereuni untuk sebuah projek yang berujung dalam perilisan album penuh dan sebuah konser reuni pada musim panas nanti.
"Karena masing-masing dari personil g.o.d telah mengejar karir mereka masing-masing, membutuhkan banyak diskusi dan perancanaan atau organisasi untuk kembalinya mereka," jelas seorang perwkailan dari agensi manajemen grup ini SidusHQ. "Ini tidak akan terjadi tanpa keinginan dari para personil g.o.d dan dukungan dari para fan."
Grup ini mulai berpisah sejak Yoon Kye Sang meninggalkan grup pada tahun 2002, dan seluruhnya pecah pada tahun 2006 setelah merilis album ketujuh mereka 'Into the Sky' pada tahun sebelumnya.
Setelah begitu banyak tahun berlalu, para personil setuju untuk berkumpul kembali adalah sesuatu yang tidak pernah mereka perkirakan.
Awal bulan ini, Yoon Kye Sang memberikan konfirmasi bahwa ia akan kembali bergabung dengan rekan bandnya untuk sebuah projek perayaan, meninggalkan masa lalu dibelakang mereka untuk merayakan warisan dari salah satu boy band K-Pop paling awal yang pernah ada. "Aku memutuskan untuk bersama dengan mereka membawa perasaan baik," Ia mengekpresikan perasaannya lewat fan café resminya.
Ho Young menjelaskan sentiment dari reuni g.od. dengan kata-katanya sendiri dalam situs resminya. "Dengan keajaiban kami bisa merilis sebuah album dengan pemikiran tulus," ujarnya. "Dan karena kalian semua memberikan respon yang luar biasa, aku tidak yakin ini sebuah mimpi apakah realita."
"Sesuatu dimana aku sangat berterima kasih adalah bahwa semuanya dengan senang menyambut kami kembali. Aku merasa seperti naik mesin waktu dan kembali ke masa lalu." Ia melanjutkan.
Ho Young juga menjelaskan bahwa ia dan personil g.o.d lainnya tertawa tentang betapa sedikitnya mereka telah berubah dalam beberapa tahun terakhir.
Kini mereka dengan resmi kembali, g.o.d berencana untuk merilis sebuah album penuh dibulan Juli yang akan berlanjut dengan konser reuni mereka nanti. Fan dapat melihat g.o.d langsung pada tanggal 12 dan 13 Juli di Seoul untuk acara perayaan mereka di Jamsil Sports Complex.