Tur Asia FTHX (FT Island x Thanx) ini dibuat dalam rangka menyampaikan rasa terima kasih kepada para penggemar yang selalu mendukung FT Island selama 6 tahun ini.
Sehari sebelum konser dimulai, mereka mengadakan sesi wawancara dan konferensi pers dengan media lokal, membuktikan kepopuleran mereka.
Para anggota FT Island terlihat mengenakan jas berwarna gelap dan memperkenalkan diri mereka dalam bahasa Mandarin. Mereka terlihat bersenang-senang selama sesi konferensi pers dan sesi tanya jawab bersama media.
Mereka ingin menunjukkan penampilan yang terbaik di Shanghai karena ini sudah ketiga kalinya mereka berkunjung ke negara ini.
Pada hari konser, FT Island tampil di hadapan para penggemar selama 2 jam dengan penuh energi dan kharisma.
FTHX adalah tur Asia ketiga FT Island. Setelah Shanghai, mereka akan tampil di Singapura, Taiwan dan Bangkok.