Lee Hyori seperti menghilang dari sorotan media setelah menikah dengan gitaris Lee Sang Soon, namun ternyata ia masih aktif berkarya dalam dunia musik, hanya saja ia lebih banyak bekerja di balik layar sekarang. Pertama melalui grup wanita Spica dan sekarang ia berkarya bersama dengan Gain Brown Eyed Girls.
Hyori yang sukses bersolo karir setelah lebih dulu terkenal melalui grup Fin.K.L memuji kemampuan vokal Gain dalam video di balik layar yang dirilis minggu lalu oleh agensi Gain.
Dalam sebuah sesi wawancara dengan eNEWS pada hari Sabtu lalu, Gain yang baru saja merilis album 'Truth or Dare' membalas pujian Lee Hyori atas sifatnya yang baik dan mendiskusikan bagaimana ia merasa sangat senang karena artis yang ia kagumi menulis lagu untuk dirinya.
"Aku belum pernah bertemu dengan Lee Hyori sebelumnya, namun ia dengan senang hati menuliskan lagu 'Black and White' ketika agensiku mengontaknya." ujar Gain. "Walaupun lagu Spica dirilis lebih dulu, aku sudah merekam lagu ini jauh sebelumnya jadi secara teknis Lee Hyori menuliskan lagu pertamanya untukku. Senang sekali ketika orang yang kukagumi bersedia menuliskan lagu untukku."
Gain juga mendiskusikan mengapa ia memilih 'Truth or Dare' sebagai judul albumnya.
"Semua orang menanyakan kenapa aku memilih judul ini walaupun tidak ada rumor ataupun gosip di luar sana mengenai diriku." ujar Gain. "Namun ide mengenai rumor tidak hanya bisa diaplikasikan kepada selebriti saja. Ini berlaku untuk semua orang. Judul album ini mungkin berat namun yang diceritakan hanyalah hal yang biasa dan bisa terjadi kepada siapa pun. Aku rasa jika kamu menonton video musik 'Truth or Dare' maka kamu akan melihat bahwa video ini dibuat dengan gaya film dokumenter palsu dan tentunya kamu bisa mendengarkan dan menikmati musiknya yang ringan.