Setelah memikat hati para fannya di Jepang pada bulan Juli yang lalu dengan album pertama mereka "Dancing All Night" para personil dari Crayon Pop mengambil enam bulan masa promosi dinegara matahari terbit tersebut.
Bulan Januari menandakan akhir dari promosi mereka di Jepang, para personil dari Crayon Pop merayakannya dengan konser tiga malam di kota-kota popular Jepang. Dari Tokyo hingga Nagoya dan Kobe, grup ini menyanyikan lagu hit mereka "Bar Bar Bar," "OK" dan "Saturday Night" pada tanggal 29 dan 31 Januari.
Menurut media Korea times, lebih dari 1,800 orang fan dari Tiongkok, Jepang dan Korea hadir dalam konser di Tokyo.
Selain itu, album Jepang mereka ditempatkan pada posisi ke 11 di tangga musik Oricon pada hari yang sama saat dirilis pada tanggal 20 Januari 2016.
Diberitakan juga bahwa Crayon Pop akan merilis album lainnya dalam enam bulan pertama tahun ini.