Sebuah merk yang diiklankan oleh grup K-Pop EXO berhasil menggalangkan dana sebesar 25,000 dolar Amerika untuk UNICEF.
Merk pakaian Korea, SPAO mendonasikan 30,168,550 won (setara 26,700 dola Amerika) untuk UNICEF (lembaga PBB untuk pendanaan anak-anak) pada tanggal 22 Oktober. Donasi ini terdiri dari donasi individu dan sebagian dari hasil penjualan kaos SPAO di toko Myeongdong.
EXO adalah duta besar dari merk pakaian ini dan donasi diberikan kepada perwakilan UNICEF Korea sewaktu acara jumpa fans EXO pada hari Kamis lalu.
Donasi ini kabarnya akan digunakan untuk program 'School of Asia' (Sekolah Asia) milik UNICEF. Dana yang terkumpul akan didistribusikan untuk membangun sekolah-sekolah di negara-negara Asia seperti Bangladesh, India, Laos, Mongolia, dan Nepal untuk membantu perkemabngan pendidikan anak-anak.
Program 'School of Asia' dibentuk oleh UNICEF pada tahun 2012 mengikuti kesuksesan dari program 'School of Africa', sebuah program yang dirilis pada tahun 2004 untuk mempromosikan pendidikan anak-anak di negara-negara Afrika.
EXO menjadi model iklan SPAO di bulan Maret bersama dengan grup wanita AOA. EXO mengikuti grup SM Entertainment lainnya seperti Super Junior dan SNSD sebagai model dari merk pakaian ini.