Yoo Jae Suk, Kim Soo Hyun, dan Jun Ji Hyun dijuluki tiga bintang besar Korea pada tanggal 31 Agustus dalam episode tvN "The List 2015." Sebuah berita yang dirilis oleh Newsen menganalisa sebuah survey yang dipresentasikan selama program acara berlangsung.
Berdasarkan pada sebuah survei dari 5,000 orang pemirsa, bintang variety show dan pembawa acara terkenal Yoo Jae Suk berada dipuncak daftar dengan 55.1 persen dari seluruh suara yang terkumpul. Bintang berusia 43 thaun ini yang memiliki julukan 'pembawa acara nasional' ini mempertahankan popularitas besarnya karena posisinya sebagai personil tetap dalam variety show "Infinite Challenge" dan "Running Man." Ia muncul dari pembaca acara "The Crash" dan muncul dalam serial variety show "Happy Together Friends" dan "X Man."
Bintang "Assassination" Jun Ji Hyun berada diposisi kedua dengan 25.3 persen suara. Aktris terkenal ini terkenal lewat film tahun 2001 "My Sassy Girl" sebelum mendapatkan peran penting dalam beberapa film termasuk "The Thieves." Selain resumenya yang gemilang, ia mendapat pengakuan internasional akan pembawaan karakter Cheon Song Yi dalam drama "My Love From The Star."
Rekannya dalam :The Thieves" dan "My Love From The Star," Kim Soo Hyun berada diposisi ketiga dalam daftar dari bintang besar Korea, dengan suara sebesar 21.7 persen. Artikelnya dirilis oleh Newsen yang mengatakan Kim Soo Hyun sebagau bintang 'gelombang Korea' yang terkenal untuk kemampuan aktingnya dengan kerendahan hati. Peran-peran yang patut dicatat adalah sebagai bintang pop naik daun dalam "Dream High," sebagai makhluk luar angkasa Do Min Joon dalam "My Love From The Star" dan sebagai Baek Seung Chan dalam "Producer."