Tablo Epik High membuat penggemar bingung dan penasaran dengan petunjuk baru mengenai album solo baru!
Pada tanggal 25 Agustus, seorang penggemar mengirimkan pesan di Twitter untuk Tablo dimana ia menanyakan mengenai album baru dari artis satu ini.
"Berikan aku album solo baru," tulis penggemar tersebut di akun Twitter resmi Tablo. Ia adalah penggemar yang beruntung karena Tablo membalasnya dengan, "Aku akan berikan padamu satu di tahun 2016."
Antisipasi penggemar untuk album baru sangatlah tinggi walau Tablo hanya menuliskan satu buah tweet saja. Berdasarkan keterangan di situs berita Soompi, Tablo sepertinya juga sedang mengerjakan album baru Epik High juga. Album solo Tablo yang terakhir, 'Fever's End' dirilis pada tahun 2011 dalam dua bagian dan ia berkolaborasi dengan artis-artis lain seperti Bumkey dan Taeyang Big Bang. Sejak saat itu Tablo juga sudah merilis dua album sukses lainnya yaitu '99' dan 'Shoebox' bersama grupnya, Epik High.
Baru-baru ini, Epik High mendirikan label mereka sendiri yang diberi nama HIGHGRND (dibaca 'High Ground') dan tujuan dari didirikannya label ini adalah untuk mengembangkan hip hop di Korea. Tablo sendiri ditunjuk untuk memimpin label ini juga. Grup indie yang baru saja muncul, Hyukoh, diumumkan sebagai artis pertama dari HIGHGRND, diikuti dengan berita bahwa artis solo YG Entertainment, Lee Hi juga akan bekerja di bawah label ini untuk album barunya.
Walau Tablo terlihat sangat sibuk, penggemar berharap bahwa kata-katanya di Twitter ini menjadi kenyataan di tahun depan.