Big Bang membuktikan bahwa mereka dalah artis K-Pop dengan musik yang memukau dan juga perolehan angka di tangga lagu dan juga jumlah berapa kali video musik mereka sudah ditonton.
Pada tanggal 4 Juli jam 3 sore waktu Korea, hanya 4 hari setelah video musiknya dirilis, video musik 'Sober' sudah ditonton sebanyak 6.3 juta kali.
Lagunya sendiri juga terbukti langsung menjadi lagu hits, berada di peringkat kedua di 7 tangga lagu yang berbeda di Korea Selatan seperti Bugs, Mnet, Genie, Naver, dan Olleh. Lagu satunya lagi yaitu 'If You' berada di peringkat pertama di 8 tangga lagu berbeda yaitu MelOn, Bugs, Mnet, Genie, Naver, Olleh, Soribada, dan Monkey3.
Lagu-lagu ini juga populer di luar negeri. Pada tanggal 3 Juli, lagu 'If You' menjuarai tangga lagu iTunes di 7 negara berbeda yaitu Brunei, Hong Kong, Makau, Malaysia, Singapura, Taiwan, dan Vietnam.
Big Bang akan merilis album single 'E' pada tanggal 1 Agustus mendatang sebelum merilis album komplit 'MADE' pada tanggal 1 September.
Di sisi lain, saat ini Big Bang akan melanjutkan konser tur dunia mereka di Thailand pada tanggal 11 dan 12 Juli, Tur ini akan terus berlanjut sampai ke tahun 2016 dan grup ini diharapkan akan bertemu dengan 1.4 juta penggemar di 15 negara yang berbeda.