Boyband K-Pop, EXO, yang kini dalam tur konser solo mereka yang kedua, EXO Planet #2 The EXO'luXion telah tampil di Seoul, Shanghai, Taipei dan yang paling terbaru, mereka tampil di Bangkok pada hari Sabtu dan Minggu yang lalu.
Grup ini bertemu dengan lebih dari 20,000 orang fan di Bangkok Impact Arena dan mengungkapkan penampilan musik mereka yang dinamis.
Video-video dari konser terlihat diunggah di YouTube untuk para fan yang tidak bisa hadir dalam konser yang sesungguhnya.
"Terima kasih banyak untuk video keren ini! mimpiku adalah untuk hadir dalam konser EXO suatu hari," tulis Silvii Vildoza dalam kolom komentar pada hari Minggu dalam halaman video di YouTube.
"Terima kasih banyak! Videonya hebat!" tambah Mam pada hari yang sama.
Ini adalah pertama kalinya dalam 10 bulan sejak EXO kembali ke Bangkok dan membuat konser ini sebagai topik panas untuk para fan lokalnya. Kedua konser terjual habis tiketnya dan para fan terlihat dimana-mana untuk melihat para personil EXO, di airport, hotel dan wilayah sekitar lokasi konser dengan harapan untuk bisa menyaksikan grup.
Grup ini membuka konser dengan lagu mereka, "Overdose" dan melanjutkan dengan menyanyikan lagu-lagu hit mereka termasuk "Mama," "Call Me Baby," "Love Me Right" dan "Exodus." Mereka tampil dengan total 28 lagu dan membuat para fan beranjak dan melonjak-lonjak dari kursinya.
Para fan menunjukkan dukungan mereka dengan memegang light stick dengan sinar perak dan menyiapkan berbagai poster yang berbunyi '279 Hari Menunggumu' dan "Jangan Kuatir! EXO-L Akan Menjaga EXO."
EXO merilis album repackage mereka yang kedua dan kini sedang sibuk mempromosikan lagu title mereka Love Me Right' dalam berbagai program musik. Mereka memenangkan tempat pertama sembilan kali sejak perilisan dari lagu mereka yang terbaru.