Akhir dari tur konser TVXQ yang berjudul 'TVXQ! SPECIAL LIVE TOUR - T1ST0RY & ...!' penuh dengan kabahagiaan dan air mata.
Pada tanggal 13 dan 14 Juni, TVXQ menghibur penggemar yang berkumpul di Seoul Olympic Gymnastics Arena. Tiket konser kedua hari ini terjual habis da nada 24,000 orang yang menghadiri konser selama 2 hari ini. Duet dinamis ini menghibur para penggemar dengan berbagai lagu hits seperti 'Why', 'Spellbound', 'Something' dan bahkan lagu-lagu lama mereka seperti 'Mirotic' dan lagu debut 'Hug', seperti yang dilansir oleh Star News.
Yunho menjelaskan bahwa konsep konser ini adalah 'perjalanan waktu' dan mereka ingin menyediakan kesempatan untuk mengingat kenangan lama untuk para penggemar.
"Kami akan meninggalkan kalian dengan penuh tawa bukannya tangisan pada hari ini karena ini adalah hari dimana aku bersikap baik. Aku akan kembali jika aku meninggalkan kalian dengan tawa," ujar Yunho walau ia mengatakan pada penggemar kalau ia ingin menangis.
Ia juga berterima kasih pada teman segrupnya Changmin yang sudah membantunya melewati banyak kesulitan selama 11 tahun belakangan ini.
"Dalam waktu dua tahun, penggemar akan menjadi mahasiswa atau bahkan lulus atau bisa saja menikah dan punya anak," ujar Changmin seperti yang ditulis oleh The Fact. "Namun kami tidak akan pernah melupakan para penggemar dan kami tahu kamu akan terus mendukung kami juga. Kami ingin kembali lagi dalam keadaan yang sehat. Kami berharap TVXQ akan terus memberikan kalian energy."
Acara ini akan menjadi tanda terakhir kalinya TVXQ akan tampil sebagai duet selama dua tahun kedepan karena Yunho akan memulai masa wajib militernya pada tanggal 21 Juli. Changmin juga bercerita di konser bahwa ia juga akan berangkat wajib militer. Sampai dengan saat itu, Changmin akan melanjutkan aktifitas sebagai penyanyi solo.