Inggris | Bookmark KpopStarz
Indonesia
HOT New Arrivals- NYC Trendy-Ronda Slip on Sneakers: Easy Comfort with Free Gift! Slip-on Socks & Free Shipping
Home > Berita > Kdrama/Movie

'Orange Marmalade' Menerima Respon Beragam Untuk Episode Era Joseon Pertamanya

Pada tanggal 5 Juni, drama “Orange Marmalade” tayangkan episode kelimanya, yang mana seluruhnya dibuat berdasarkan masa periode Joseon

Jun 8, 2015 11:26 PM WIB
TAGㆍOrange MarmaladeYeo Jin GooSeolhyunaoaLee Jong HyunCNBLUE
Orange Marmalade, Yeo Jin Goo, Seolhyun, AOA
(Photo : Orange Marmalade)

Pada tanggal 5 Juni, drama "Orange Marmalade" tayangkan episode kelimanya, yang mana seluruhnya dibuat berdasarkan masa periode Joseon. Episodenya mencatat 3.9% dari rating pemirsa yang mana mengalami peningkatan 0.6% dari minggu sebelumnya. Dengan peningkatan dalam jumlah pemirsa, para pemirsa di Korea juga menyatakan kebingungan mereka akan serial ini dengan adanya transisi tiba-tiba dari genre remaja menjadi drama fantasi periode.

Like Us on Facebook

Serial ini berjalan 300 tahun dimasa lalu, dimana Jung Jae Min (Yeo Jin Goo) dan Han Si Hoo (Lee Jong Hyun) adalah pelajar dari sekolah bergengsi dengan pendidikan tinggi, Sungkyunkwan. Mereka adalah para bangsawan yang membawa warisan keluarga. Jae Min adalah pelajar yang kecewa dengan sifat ayahnya yang serba militer. Si Hoo adalah rekan satu sekolah yang pembangkang disekolah. Ia sering datang ditempat perkelahian, juga memiliki tempat rahasianya sendiri.

Dalam sebuah kesempatan ia bertemu dengan Baek Ma Ri (Seolhyun) anak perempuan dari seorang vampire yang adalah penjual daging lokal. Keluarganya tidak memakan darah manusia.

Dengan perjalana pada masa lalu ini, "Orange Marmalade" mengeksplore tantangan yang dihadapi oleh para bangsawan dan yang mereka yang miskin, selama masa era Joseon. Jae Min dan Si Hoo adalah teman yang menyukai kegiatan bersama dan suka berdebat. Namun, mereka akan memasuki usia dewasa dan mulai harus membuat keputusan sulit yang akan mempengaruhi masa depan. Ketika Jae Min bertemu dengan Ma Ri, ia terpesona dengan kecantikannya. Kekagumannya berubah saat ia mengetahui bahwa Ma Ri adalah anak perempuan penjual daging. Pertemuan mereka melahirkan prespektif tentang dinamika kelass sosial dan jenis kelamin.

Dengan adanya transisi pada drama periode era lama, memberikan sebuah sisi yang berbeda dalam kisahnya, beberapa pemirsa tidak senang dengan perubahannya. Salah satu komentar terpopuler tentang artikel dari TV Report mempertanyakan pergerakan drama dari fokus aslinya. Seorang pengguna internet bernama corq menanyakan, "Mengapa drama ini secara acak menjadi drama historis?."

Bagaimana menurutmu tentang transisinya menjadi drama periode? Anda masih menyaksikan dramanya?


TagㆍOrange MarmaladeYeo Jin GooSeolhyunaoaLee Jong HyunCNBLUE

Komentar Anda

About KpopStarz | Hubungi Kami | Ketentuan Penggunaan | Kebijakan Privasi
Copyright 2024 KpopStarz.com. All Rights Reserved. id.KpopStarz.com