Minggu ini, grup pria K-Pop NU'EST sukses menyelesaikan dua konser mereka di Amerika Utara.
Melanjutkan tur mereka di Eropa tahun lalu, NU'EST memulai tur pendek Amerika Utara pada tanggal 2 Mei dan bertemu dengan 3,000 penggemar.
Tur mereka dimulai di Kanada melalui Toronto K-Pop Con dimana mereka diundang sebagai salah satu tamu utama. Acara ini memiliki panel, workshop tarian, toko merchandise dan juga booth fan club serta aktifitas lainnya yang berhubungan dengan K-Pop. Agensi NU'EST, Pledis Entertainment dan pengatur konser My Music Taste merencanakan penampilan panggung ini bersama.
Demam Korea baru yang dibawakan oleh NU'EST menarik perhatian komunitas media lokal dan stasiun berita terbesar di Toronton CP24 mengadakan sesi wawancara bersama NU'EST di hari konser. NU'EST berbicara mengenai budaya yang berbeda dari Korea dalam wawancara tersebut. Pada hari berikutnya, 3 Mei, NU'EST kembali sukses menyelesaikan konser kedua mereka di Dallas, Texas dan menghibur 1,500 penggemar.
Dua penampilan konser ini adalah konser sukses pertama My Music Taste di Amerika Utara dan untuk merayakan hal ini, sebuah acara diperkenalkan untuk mengumpulkan orang-orang dan memberikan kesempatan pada mereka untuk mengundang teman-teman mereka ke konser.
Setelah menyelesaikan tur, NU'EST menyadari bahwa banyak penggemar yang ingin mereka tampil di luar negeri.
"Kami tidak tahu ada begitu banyak penggemar NU'EST di Amerika Utara," ujar perwakilan dari Pledis Entertainment. "Kami akan mencoba melakukan hal yang terbaik untuk penggemar dimanapun mereka berada. Kami berencana untuk melakukan tur di Amerika Selatan atau Amerika Utara tergantung permintaan terbanyak."
Di sisi lain, My Music Taste juga akan bekerja sama dengan YG Entertainment untuk membawa Epik High ke Los Angeles pada tanggal 29 Mei mendatang.