Selama 88 jam setelah dirilis, video musik "Loser" Big Bang telah disaksikan lebih dari 10 juta kali.
Menurut pada YG Entertainment, "Loser" disaksikan 10 juta kali sejak tanggal 4 Mei pukul 4 PM KST dan lagu lainnya "Bae Bae" disaksikan sekitar 7.9 juta kali.
Big Bang telah menyapu semua tangga musik domestik, dan trek terbaru mereka "Loser" dan "Bae Bae" mendapatkan rangking pertama di 10 situs musik Korea sejak perilisannya pada tanggal 1 Mei. Walau dirilis pada hari Jumat, "Loser" menjuarai enam tangga musik mingguan dan "Bae Bae" juga salah satu trek dalam papan atas tangga musik.
Lebih jauh lagi, "Loser" menjuarai tangga musik iTunes di enam negara (Hong Kong, Laos, Macau, Singapore, Taiwan, and Vietnam), membuktikan popularitas globalnya.
"Loser" dan "Bae Bae" disebut sebagai "M", projek pertama dari "MADE SERIES" dan Big Bang akan merilis album single pada setiap tanggal 1 dari setiap bulan hingga bulan Agustus. Pada tanggal 1 September nanti, album penuh dari "MADE" akan dirilis. Tur dunia Big Bang akan berlanjut hingga tahun 2016 dengan menggelar 70 penampilan di 15 negara yang berbeda.