Episode pertama dari "Splendid Politics" juga dikenal sebagai "Hwajung," menarik banyak perhatian. Episode pembuka dari total 50 episode dari drama saga historis ini mencatat rating yang menjanjikan sebesar 10.5 persen.
Drama yang memimpin "Heard It Through The Grapevine," hanya sedikit diatas angka tersebut, mencapai 11.6 persen dalam rating minggu ini. rating terbaik yang pernah dicapainya adalah 12.0 persen.
Ditempat ketiga dalah serial KBS "Blood," yang hanya mencapai 3.8 persen. Drama ini telah berada diposisi ketiga untuk berminggu-minggu.
"Hwajung" dibintangi oleh Cha Seung Won dalam kisah interpretasi lainnya dari tokoh sebenarnya dalam sejarah Korea, Pangeran Gwanghae. Pangeran ini adalah anak dari Raja Seonjo dan seorang selir. Setelah kematian ayahnya, ia tidak dipandang sebagai pewaris tahta.
Gwanghae kemudian merebut tahta dan menghukum mati saudara tirinya, pewaris yang sesungguhnya. Karena ia takut bahwa yang lainnya akan menghancurkannya, ia mengusir dan melarang saudara tirinya Putri Jung Myung dan ibunya Ratu Inmook dari istana. Putri ini dimainkan oleh Lee Yein Hee, tidak hanya harus hidup seperti rakyat miskin namun harus menyamar sebagai pria untuk membalas dendam pada pangeran yang telah mengusirnya.
Drama ini memiliki jajaran pemeran yang begitu banyak termasuk Kim Jae Won sebagai Pangeran Neungyan dan Seo Kang Joon sebagai Hong Joo Won.
Sementara tentang drama yang memimpin rating pada minggu ini, "Heard It Through The Grapevine". Dalam drama komedi ini, dibintangi oleh Go Ah Seung dan Lee Joon, seorang pria muda dari keluarga terpandang yang membuat kekasihnya hamil. Keluarga Lee Joon dengan enggan menerima kekasihnya sebagai menantu seiring dengan pasangan ini bersikeras untuk menikah. Namun pada akhirnya mereka akan menerimanya ketika ia menemukan menantunya pintar dan memiliki bakat dalam dunia hukum. Mereka mencoba untuk "membersihkan" latar belakang menantunya agar besannya yang relatif miskin tidak akan membuat malu mereka. Namun keluarga karakter Go Ah Seung menolak tawaran untuk 'merombak' mereka. Disepanjang drama, semua usaha yang dilakukan keluarga terpandang ini dibuat sekonyol dan serendah mungkin. Lewat adanya tambahan anggota keluarga, menantu mereka dan cucunya, keluarga kaya ini mendapatkan pelajaran yang berharga untuk bertingkah laku seperti layaknya orang-orang normal lainnya.
Drama vampire "Blood" yang dibintangi oleh Gu Hye Sun dan Ahn Jae Hyun, tampaknya tidak begitu menarik bagi pemirsanya di Korea walau drama ini memiliki fan internasional. Drama ini masih berada diposisi ketiga dan sepertinya akan tetap berada diposisinya hingga episode final, yang dijadwalkan pada tanggal 21 April.