FnC Entertainment akan membawa konser tahunannya ke Korea untuk pertama kalinya! Pada tanggal 17 Maret, anak perusahaan dari CJ E&M Music Performance Division (Divisi Penampilan Musik CJ E&M) mengumumkan melalui akun Twitter mereka bahwa 'FnC Kingdom in Seoul' sedang dalam tahap pengerjaan untuk tahun 2015. Konser populer ini sudah pernah diadakan di Jepang dengan penampilan utama yang berubah-ubah.
Konser tahun ini dihadiri oleh CNBLUE, FTISLAND, AOA, Juniel, dan rookies N.Flying. Grup N.Flying memulai karir mereka di Jepang sebagai band indei sehingga antisipasi penampilan mereka di Korea sangat tinggi. Di konser Jepang tahun lalu, FnC memberikan penampilan spesial termasuk diantaranya Lee Hongki dan Choa AOA. Aakah duet pria dan wanita akan dilakukan lagi tahun ini?
Artis-artis FnC baru-baru ini melakukan pemotretan di majalah High Cut dimana mereka mengenakan pakaian berbahan denim. Pemotretan fashion ini menyediakan waktu bicara untuk 21 artis mengenai orang-orang di agensi mereka seperti siapa yang paling jenius dan idola akting terbaik. Dalam sesi wawancara ini, Seolhyun AOA juga menceritakan mengenai perbicangan soal perbandingan antara dirinya dan Suzy miss A.
"Orang-orang terus mengatakan bahwa aku adalah Suzy kedua namun sesungguhnya aku tidak terlalu yakin mengenai artinya," ujar Seolhyun. "Aku rasa jika aku bekerja keras, namaku bisa dikenal seperti Suzy dan lebih banyak kesempatan bagus yang akan datang."
Anggota FnC Entertainment mendapatkan banyak kesempatan baik tahun lalu.
Mulai dari Lee Hongki FT Island yang berperan dalam drama 'Modern Farmer' sampai dengan dirilisnya album solo Jung Yong Hwa CNBLUE yang sukses besar, langkah positif untuk mempromosikan anggota dari agensi ini.
'FnC Kingdom in Seoul' akan diadakan di Jamsil Indoor Stadium, Seoul pada tanggal 2 dan 3 Mei.