Jung Woo memainkan sebuah karakter yang memilih cinta daripada persahabatan dalam film "C'est Si Bon." Dan sang aktor mengatakan bahwa jika waktunya memilih antara cinta dan persahabatan dikehidupan nyata, ia mungkin akan mengambil keputusan yang sama.
Sang aktor belum lama ini mengatakan pada media Korea Chosun Ilbo bahwa cinta akan selalu menang.
"Aku pasti akan memilih cinta, tapi itu bukan sesuatu yang bisa kau lakukan dengan mudah," ujar Jung Woo. "Jika itu sungguh terjadi, maka akan menghancurkan hati."
Dalam era film tahun 1960an, Jung Woo memainkan Oh Geun Tae, personil dari trio lagu rakyat yang sedang digandrugi saat itu. Trio ini mengikuti Twin Folio, sebuah grup sesungguhnya yang menyanyikan lagu rakyat diera tersebut. Twin Folio hanya memiliki dua personil namun film ini membayangkan karakter ketiga, dimainkan oleh Jung Woo, Kang Ha Neul dan Jo Bok Rae yang memainkan sebagai penyanyi lainnya.
Trio ini memiliki inspiprasi seorang aktris muda bernama Min Ja Young, dimainkan oleh Han Hyo Joo. Semua ketiga penyanyi ini menyukainya. Dan adalah kompetisi diantara mereka untuk mendapatkan perhatian Min Ja Young yang memberikan mereka inspirasi untuk menulis banyak lagu.
Awalnya, sepertinya Oh Geun Tae adalah pria yang beruntung yang bisa memenangkan hatinya namun mungkin ia tidak begitu beruntung. Dengan karir Min Ja Young yang menanjak, ia memberikan peringatan pada Oh Geun Tae bahwa hubungan mereka mungkin hanya sementara. Ia mendapati hal itu sulit dipercaya. Dan walau dengan kenyataan bahwa hubungannya hanya sementara, ia lebih peduli tentang hubungan mereka daripada efek dari hubungan mereka yang berdampak pada band.
Karakter Jung Woo melakukan apa saja untuk Min Ja Young. Ia bahkan mengkhianati teman-temannya untuk membantunya.
Film ini diberi judul dari sebuah lagu dari Perancis, "C'est Si Bon".
Jung Woo yang juga sukses dengan drama yang dibintanginya sebelum ini "Reply 1994", "Dandelion Family" dan "You're The Best Lee Soon Shin," mengatakan bahwa ia mencoba untuk berpatokan pada naskah ketika merekam untuk "C'est Si Bon" dan tidak terlalu melebihkan ketika mencoba untuk mencipta ulang kesan dan perasaan yang ditimbulkan karenanya dari era tersebut.
"Ketika berakting didepan kamera, aku tidak merasa malu, namun kini aku merasa kikuk, menyaksikan adegan-adegan dimana aku tampil."
Dan itu bukan karena pilihan-pilihan yang dibuat oleh karakternya.