Pada tanggal 2 Februari, perwakilan untuk bintang Hallyu, Lee Min Ho menyangkal rumor bahwa ia akan membintangi film Tiongkok yang akan datang, "Raid." Jika sang aktor menerima perannya, ia akan membintangi bersama dengan aktor Hollywood, Brad Pitt. Bintang Tiongkok, Zhang Hanwei, dan Fan Bingbing juga telah disebut sebagai para pemain potensial dalam film ini.
"Raid" adalah film laga dengan dana tinggi yang mana menceritakan kisah sebenarnya yang dihadapi oleh Angkatan Udara Amerika dan Tentara Pembebasan Tiongkok selama konflik di Peran Dunia II. Menurut pada media Tiongkok, "Raid" telah menerima $100 juta dari investasi.
Seorang perwakilan dari agensinya menyangkal bahwa sang aktor akan terlibat dalam film yang akan datang. Agensinya mengaku bahwa tawaran untuk projeknya telah dibuat namun telah ditolak. Agensinya menyatakan, "Banyak proposal datang dari Tiongkok namun projek berikutnya belum ditentukan." Agensinya juga mencatat bahwa ia kini sedang mempertimbangkan peran drama yang akan datang, selain untuk membintangi film lainnya.
Ia diwakili oleh Starhaus Entertainment di Korea dan Huayi Brothers untuk kegiatan promosi dalam pasar Tiongkok.
Tawaran untuk projek yang akan datang sepertinya akan meningkat setelah kesuksesan iklan dari filmnya baru-baru ini "Gangnam 1970." "Gangnam 1970" menandakan debut filmnya, setelah respon meledak-ledak dalam "The Heirs." Spekulasi telah berputar pada projeknya yang akan datang, dengan sang aktor belum lama ini mengakui bahwa ia lebih memilih untuk memainkan peran drama daripada film lainnya.
"Raid" dirilis setalah perilisan film Tiongkok-Korea-Hollywood "Dragon Blade" yang dibintangi oleh bintang-bintang Jackie Chan, John Cusak, Adrien Brody, dan Choi Siwon Super Junior. "Dragon Blade" akan menjadi barometer untuk projek yang akan datang yang memiliki potensial untuk mencapai Hollywood dan pasar Asia.