Trio K-Pop JYJ menjuarai tangga musik dan label mereka tidak menutupinya.
"Kemarin. Single Jepang pertama JYJ, 'Wake Me Tonight' menerima respon yang positif," bunnyi pernyataan resmi C-JeS Entertainment pada hari Kamis.
"Segera setelah perilisannya, singlenya meraih posisi kedua dalam tangga musik harian Oricon dan pertama dalam tangga musik HMV 24 Hour. Walaupun perilisan album mereka berbeda dari artis lainnya, mereka masih menerima respon bagus dari para fan. Mereka tampil dengan lagu baru mereka lebih dulu dalam konser sebelum merilis albumnya dua bulan kemudian."
Walau butuh waktu lama untuk JYJ merilis sebuah album di Jepang, para fan mereka sepertinya tetap memberikan dukungan kuat mereka pada grup ini.
Pada tahun yang lalu, album Korea Selatan mereka, "Just Us," meraih posisi pertama dalam tangga japan Tower Records dengan sedikit kegiatan promosi. Grup ini juga secara konsisten berhasil membawa kehadiran fan Jepang mereka dalam hitungan jutaan orang.
Sementara itu, Kim Junsu salah satu personilnya, telah memastikan bahwa ia akan merilis album terbarunya pada bulan Maret yang akan datang di Korea. Ini akan menjadi album pertama sejak dua tahu yang lalu ia merilis "Incredible" pada tahun 2013. Selain itu, Junsu juga memastikan bawha ia akan menggelar turnya di Jepang.