Para personil dari grup idol SM Entertainment EXO, akan membintangi drama situs terbaru, "EXO Next Door."
Drama situs, yang memiliki judul versi panjang "EXO Lives Next Door To My House," akan ditayang secara online. Saat ini ada tiga episode yang telah direncanakan dan belum diketahui apakah episode tambahan akan direkam. Episode-episode kini kini sedang diproduksi oleh Oh! Boy Production dan LINE, perusahaan yang memiliki salah satu aplikasi pesan popular di Korea.
Sebuah foto dari naskah telah diunggah dalam situs Korea Instiz, mengungkapkan beberapa informasi. Komentar-komentar dalam Instiz menyertakan kritik tentang judulnya. Para pengguna internet, komentator online, mengatakan bahwa judulnya seperti sesuatu dari cerita fan fiction, kisah-kisah yang ditulis oleh para fan tentang selebriti, film, juga buku favorit mereka.
Tidak jelas apakah personil tertentu dari EXO akan muncul dalam "EXO Next Door," atau jika semua kesepuluh personil dari boy band popular ini akan muncul. Tidak diketahui siapa yang akan membintangi drama situs ini bersama dengan EXO.
Beberapa personil EXO telah berakting dimasa lalu. D.O muncul dalam drama tahun 2014 yang terkenal "It's Okay That's Love" dan film "Cart". Rekan lainnya dalam EXO, Chanyeol, Suho, Sehun dan Tao juga pernah melakukan kegiatan akting.
Belum ada informasi lebih lanjut tentang kapan :EXO Next Door" akan tayang.
EXO debut pada tahun 2012 dibawah label SM Entertainment dengan dua belas personil. Kedua personilnya meninggalkan grup ditaun 2014 dan grup berlanjut dengan sepuluh personil sejak saat itu. Grup ini diperkirakan akan kembali pada tahun 2015. Video teaser grup tahun 2015 belum lama ini terlibat dalam kemungkinan masalah plagiat, hingga dihapus dari YouTube. Setelah menjernihkan salah pahamnya, SM Entertainment kembali mengunggah video dalam YouTube.