Grup vokal 8Eight telah mengumumkan pembubaran, bergabung dengan penampil Korea lainnya yang juga membubarkan diri pada tahun 2014.
Ketiga personil dari 8Eight akan meninggalkan Big Hit Entertainment, namun hanya dua personil yang akan segera meninggalkan agensi. Menurut pada Classicalite, kontrak dari penyanyi rap Baek Chan dan vokalis wanita Joo Hee dengan Big Hit Entertainment berakhir ditahun 2014 pada tanggal 21 Desember, 8Eight mengumumkan bahwa keduanya tidak akan memperbaharui kontrak mereka dengan agensi.
Tanggal berakhirnya kontrak vokalis pria, Lee Hyun, lebih lama dari personil 8Eight lainnya karena ia harus menghabiskan dua tahun dimiliter. Ia masih akan dalam penanganan agensi Big Hit Entertainment. Lee Hyun akan meneruskan karirnya sebagai penyanyi solo dan sebagai bagian dari duet Homme bersama dengan Changmin 2AM. Ia akan kemudian mencari agensi yang baru.
Tiga dari personil 2AM juga belum lama ini meninggalkan Big Hit Entertainment dan menandatangani kontral secara resmi dengan JYP Entertainment setelah rekanan kedua perusahaan ini diwujudkan. Changmin menandatangani ulang kontraknya dengan Big Hit Entertainment karena karir solonya dan dirinya yang adalah salah satu personil dalam grup Homme.
Walau berpisah secara resmi, Big Hit mengungkapkan bahwa ketiga personil dari 8Eight mungkin masih bisa berkumpul dan melakukan reuni dimasa yang akan datang.
"Kami tidak lagi memiliki rencana promosi untuk 8Eight. Karena kontrak mereka telah habis," perwakilan dari Big Hit Entertainment menjelaskan. "Kagiatan [8Eight] telah ditunda hingga kini. Persahabatan diantara ketiganya akan terus berlanjut, jadi jika ada kesempatan muncul, mereka akan bereuni."
Selama tujuh tahun karir grup, 8Eight menjadi salah satu grup vokal Korea yang paling popular dan lagu-lagu mereka bisa sering didengarkan dalam café-café.
Lagu single terakhir 8Eight "Let's Not Go Crazy," dirilis pada tanggal 19 September dan akan menjadi lagu terakhir grup dibawah manajemen Big Hit Entertainment.
Kredit YouTube : CMK K