Album Modern Times milik IU telah membuat kagum tidak hanya penggemar di Korea namun seluruh dunia. Penyanyi berusia 20 tahun ini merilis album ketiganya tanggal 8 Oktober lalu dan lagu-lagunya langsung menguasai berbagai tangga lagu.
Gaya bernyanyi IU dengan suaranya yang lembut bisa menyeimbangkan musik kpop yang belakangan ini banyak dipenuhi dengan lagu-lagu berirama cepat ala elektro pop.
Modern Times berisi 13 lagu dan berkolaborasi dengan banyak penyanyi seperti Jonghyun SHINee dan Gain Brown Eyed Girls. Namun ada satu lagu yang sepertinya menarik perhatian para penggemar yaitu lagu 'Daydream' dimana IU berkolaborasi dengan penyanyi Yang Hee Eun.
Lagu ini memiliki melodi yang lembut yang menyatukan suara 2 wanita ini dengan sempurna di dalam satu harmoni.
Akan tetapi, dalam satu program di radio, terbeberlah kenyataan pahit di balik lagu ini yang berkaitan dengan produksi lagu di jaman sekarang ini. Ternyata kedua artis ini tidak pernah bertemu satu sama lain di ruang rekaman.
Dalam siaran Female Generation dari MBC, Yang Hee Eun ditanya mengenai lagu 'Daydream' dan para pendengar terkejut ketika ia menyatakan bahwa penyanyi senior ini bahkan tidak tahu mengenai judul lagunya.
"Apakah judulnya 'Daydream'? Aku tidak tahu judul lagu tersebut dan aku tidak rekaman bersama IU." ia berkata, "Saat itu aku dan IU merekam lagu dalam keadaan terpisah."
Yang Hee Eun lalu menjelaskan, "Dunia bekerja seperti ini sekarang. Karena suara IU sudah ada di lagu itu pertama kalinya, ternyata suaraku cocok untuk ditambahkan disana."
Walaupun kedua penyanyi tidak bertemu di ruang rekaman, para penggemar terpesona karena hasil lagu tetap sempurna. Ini adalah kolaborasi yang indah dan membuktikan bakat dari para musisi yang berpartisipasi.
Sehari setelah Modern Times dirilis, IU mengunjungi Yang Hee Eun dan memberikan satu album kepadanya. "Atmosfirnya sangat positif."
Sekarang kenyataan dibalik lagu 'Daydream' telah diketahui, penggemar memaksa agar kedua artis tampil langsung bersama-sama dalam satu panggung.
Dengarkan lagu 'Daydream' disini: