Lagu title grup GOT7 "Girls Girls Girls" telah disaksikan 10 juta kali di YouTube dan menerima banyak perhatian.
Video musik ini pertama kali rilis di YouTube dan media sosial lainnya pada bulan Januari tahun ini dan disaksikan 10 juta kali pada tanggal 28 Oktober yang lalu.
Hanya dalam 10 bulan saja, lagu debut mereka telah disaksikan secara online lebih dari 10 juta kali.
Pada tanggal 24 Oktober, album mini mereka berjudul "A" juga telah disaksikan sebanyak lebih dari 10 juta kali dalam YouTube.
GOT7, yang debut pada tahun ini, dua lagunya telah disaksikan lebih dari 10 juta kali tahun ini, memperlihatkan kekuatan mereka sebagai pendatang baru.
Sementara itu, GOT7 telah merilis album debut Jepang mereka, 'Around The World' pada tanggal 23 Oktober dan mendapatkan posisi ke 3 dalam tangga musik single Oricon.
Mereka merilis 3 versi yang berbeda dari album ini termasuk versi A: CD+DVD, versi B: CD+DVD plus MV dan photo card selain itu masih ada juga versi C: CD dengan trek tambahan.
Selain single mereka yang berbahasa Jepang juga berhasil mendapatkan posisi pertama di tangga Japan Tower Record, lagu mereka lainnya, "SO LUCKY" yang diproduksi oleh personil 2PM, Jun. L juga mengungguli tangga musik ringtone Recochoku.
Pada bulan Oktober ini mereka juga telah menggelar 'GOT7 1st Japan Tour 2014 AROUND THE WORLD' di bulan Oktober dan Novembe. Mereka akan mengadakan konser final sebagai bagian dari tur mereka pada tanggal 5-6 November di Tokyo bertempat di Makuhari Messe Event Hall. Tur ini telah mengunjungi total 5 kota dan tampil dengan 9 pertunjukkan konser.
GOT7 adalah grup dengan 7 personil dari JYP Entertainment dan mereka debut pada tanggal 16 Januari 2014.
Sebelum membuat debut resmi mereka di Jepang, mereka juga menggelar sebuah showcase pada awal tahun ini di bulan April di Osaka dan Tokyo.