Grup super rookie EXO membuahkan penjualan album yang lebih baik dari grup senior yang berpengalaman.
Album repackaged pertama EXO, XOXO dirilis pada tanggal 5 Agustus, dan meraih posisi pertama dalam tangga musik Hanteo, Yes24 dan tangga musik penjualan Aladdin selama 2 minggu berturut-turut. Album pertama XOXO dirilis awal bulan Juni baik dalam versi Korea dan Cina, mengumpulkan penjualan hingga 500,000 keping terjual, Album repackaged juga tidaklah berbeda.
Pasar musik sangat bagus pada musim ini, yang lebih mengagumkan penjualan dari grup EXO lebih baik daripada album ke 19 dari Album Jo Yong Pil 'Hello' , album keempat Girls' Generation 'I Got A Boy' dan album ketiga SHINee 'Dream Girl.'
Juga yang perlu dicatat selain merupakan grup baru yang memasuki tahun keduanya, EXO mengalahkan penjualan album dari grup senior SM Entertainment lainnya yang telah memiliki fandom kuat dalam pasar musik. Ini termasuk bahkan grup seperti Super Junior, yang telah mengeluarkan 6 album dalam 3 tahun dan dilabel sebagai 'raja musik.'
EXO tidak hanya popular di Korea, namun juga sukses luar biasa di pasar internasional. EXO juga berada dalam nomor 2 penjualan album dalam U.S Billboard World Album Chart, dan juga dalam berbagai tangga penjualan musik di Jepang, Taiwan, Hong Kong dan Thailand. EXO juga meraih posisi pertama minggu yang lalu dalam program musik KBS2 "Music Bank" dan SBS "Inkigayo" dengan lagu baru mereka "Growl."